Majalah Soccer - Pepe Reina diganjar kartu merah, dan Liverpool pulang dari St James Park -- kandang Newcastle United -- dengan kekalahan dua gol tanpa balas.
Papiss Demba Cisse memborong dua gol The Magpies, untuk membuat Newcastle berpotensi mengakhiri musim di zona Liga Europa, bahkan mungkin di Liga Champions.
The Magpies kini mengoleksi 53 angka dari 31 pertandingan. Mereka hanya kalah selisih gol dari Chelsea, penghuni peringkat lima, dan hanya dua angka di bawah Tottenham Hotspurs -- yang kini di peringkat empat.
Ini kali pertama dalam sembilan tahun terakhir Newcastle mampu meraih 50 angka jauh sebelum musim berakhir. Sedangkan Liverpool mungkin tanpa harapan mencapai zona Liga Eropa.
Mereka kini di peringkat delapan dengan 42 angka, atau sebelas angka di bawah Newcastle. Sepanjang 2012, Liverpool baru menang dua kali.
Cisse membuka skor menit ke-19 lewat tandukan, memanfaatkan umpan lambung Hatem Ben Arfa. Ia menggandakannya menit ke-59. Demba Ba membiarkan bola umpan diagonal, untuk disambut Cisse yang berlari di belakangnya.
Cisse mengontrol bola sejenak, memperdaya Reina, dan mencetak gol keduanya.
Andy Carroll, pemain Newcastle yang dibeli Liverpool dengan harga £35 juta, berusaha mengatasi kegugupannya berlaga di depan 53 ribu penonton yang pernah memujanya. Ia relatif berhasil, dan memiliki sejumlah peluang mencetak gol.
Jose Enrique, mantan pemain The Magpies lainnya, juga menghadapi persoalan sama. Namun pelatih Kenny Dalglish tidak menariknya keluar. Sedangkan Carroll ditarik keluar menit ke-80, untuk digantikan Dirk Kuyt.
Fans Newcastle layak tersenyum lebar. Keputusan manajemen Newcastle menjual Carroll dan Enrique, dan mendatangkan penggantinya -- yang tidak terlalu mahal tapi berbakat -- adalah tepat.
Craig Bellamy, mantan pemain Newcastle lainnya, relatif tidak mendapat perlakuan buruk dari fans tuan rumah. Ia sempat menciptakan kemelut di depan gawang Tim Krull, ketika umpang silangnya susah payah dihalau penjaga gawang asal Belanda itu.
Hatem Ben Araf memperlihatkan kelasnya sebagai pendobrak. Ia banyak melakukan fast-break, dan piawai melihat pergerakan rekannya. Salah satunya ketika mengirim umpan lambung ke tiang jauh Liverpool, yang disambut Cisse dengan tandukan.
Cisse seharusnya bisa mencetak gol lagi ketika Danny Guthrie mengirim umpan silang dari sisi kanan. Ia menanduknya, tapi bola tandukannya melebar.
Demba Ba tidak membuat gol dalam laga ini, tapi sikap rendah hatinya -- ketika membiarkan bola melewati kakinya untuk dimanfaatkan Cisse menjadi gol kedua -- dipuji fans tuan rumah.
Ben Arfa kali kedua menjadi arsitek gol ini. Ia nyaris tak bisa dijaga gelandang bertahan Liverpool, dan bebas mengirim umpan ke arah Cisse atau Ba.
Luis Suarez berusaha mengurangi defisit dalam waktu tiga menit, tapi upayanya digagalkan James Perch. Kuyt tidak banyak mendapat peluang.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar