Resem Masakan Lebaran “LONTONG PRAKTIS”

Bookmark and Share
ResepmasakanID- Lontong dan ketupat dijadikan makanan Lebaran hari raya karena Praktis dan Awet selama dua hari, sehingga tak perlu lagi repot masak nasi selama merayakan hari raya. Supaya awet masak lontong dan ketupat sampai  benar2 tanak, Lontong Praktis Menggungkan Panci tekan (Patut dimakan dengan Sayur LabuSiam,Opor Ayam Kuah,Kari Ayam)
LONTONG PRAKTIS
Bahan LONTONG PRAKTIS:
- 1 kg beras putih
- Daun pisang batu, secukupnya.
- Lidi atau tusuk gigi, secukupnya.
- Air untuk merebus.

Cara membuatnya:

  1. Cuci beras hingga bersih, tiriskan.
  2. Buat selongsong lontong dengan garis tengah lk. 6 cm. Semat salah satu ujungnya dengan lidi atau tusuk gigi.
  3. Isi selonsong lontong dengan beras sampai ½-nya saja, lalu semat ujung lain dengan lidi juga. Lakukan hingga beras habis.
  4. Tata lontong dalam panci, beri air hingga terendam. Rebus 4 s/d 8 jam. Bila air dalam panci surut, tambahkan lagi dan lanjutkan merebus.
  5. Setelah lontong padat dan matang, angkat dan tiriskan dengan posisi miring atau berdiri supaya airnya tiris benar.
Cetakan lontong dari alumunium
Tips.: lontong bisa dibuat dengan bantuan cetakan lontong dari alumunium yang saat ini banyak dijual. Lapisi cetakan lontong dengan daun pisang batu, tutup salah satu ujungnya, isi beras ½ penuh, tutup lagi ujung lain, kencangkan. Rebus.(lemariresep)

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar