DUA PERISTIWA DALAM SATU SAJAK DUA BAGIAN
Oleh : sapardi Djoko Damono
1
sehabis langkah-langkah kaki: hening
siapa?
barangkali si pesuruh yang tersesat dan gagal menemukan tempat- tinggalmu
padahal sejak semula sudah diikutinya jejakmu
padahal harus lekas-lekas disampaikannya pesan itu padamu
2
seolah-olah kau harus segera mengucapkan sederet kata
yang pernah kaukenal artinya,
yang membuatmu terkenang akan batang randu alas tua
yang suka menjeritjerit kalau sarat berbunga
Home » Tema Sajak » DUA PERISTIWA DALAM SATU SAJAK DUA BAGIAN
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar